White-label Crypto Payment Gateway

Pengertian Payment Gateway White Label & Fungsinya

Reading time

Berdasarkan data, lebih dari 400 juta orang mulai menggunakan sistem desentralisasi dan menjadi hal yang lumrah jika pemilik bisnis mulai mengimplementasikan payment gateway kripto. Dari sini, muncul istilah white label atau label putih dan kita akan bahas pengertiannya bersama-sama.   

Setiap bisnis memiliki aktivitas tersendiri. Memiliki tim in-house mungkin akan menyita biaya dan karena alasan ini, banyak bisnis yang mengimplementasikan white label untuk urusan pembayaran. Jadi, bisnis akan mengimplementasikan payment gateway white label untuk mengurus semua pembayaran kripto dengan simpel.

Poin Penting

  1. Payment gateway akan menyediakan solusi pembayaran untuk bisnis agar tidak merepotkan.
  2. Mengimplementasikan payment gateway kripto white label bisa memberikan kontribusi di banyak aspek, terutama menjangkau klien lebih luas.
  3. Patuh KYT, pembayaran fleksibel, obligasi cepat dan aman, jangkauan global, kebijakan tanpa pengembalian dana, dan integrasi yang mudah, membuat B2BinPay jadi pilihan terbaik untuk perusahaan yang mau mencoba pembayaran kripto.

Konsep Payment Gateway Kripto White Label

Concept of White-label Crypto Payment Gateways

Bisnis bisa melakukan transaksi kripto dengan menggunakan payment gateway kripto white label. Dengan metode ini, gateway bisa memodifikasi dan membranding merk bisnis menjadi merk mereka sendiri. Cara ini cocok untuk bisnis yang mau menerima pembayaran kripto, tapi masih belum memiliki pengalaman yang cukup tinggi.

Fungsi gateway ini nanti mencakup semua kegiatan yang berhubungan dengan pembayaran seperti menjadi protokol keamanan, metode pembayaran, dan memberikan support. Dengan implementasi white label, bisnis bisa langsung menerapkan pembayaran kripto di website mereka tanpa harus mengurus hal-hal teknis di balik layar.

Dengan adanya payment gateway white label, maka bisnis bisa beroperasi dengan lebih mudah. Semua pembayaran yang berhubungan dengan kripto akan diurus dengan aman oleh gateway ini sehingga bisnis bisa fokus kepada kegiatan inti mereka saja.

Kenapa Harus Mencoba Gateway White Label?

Ada banyak alasan Anda harus mencoba solusi WL di bisnis Anda. Beberapa diantaranya adalah meminimalisir biaya, meningkatkan efisiensi, dan menambah jangkauan target pasar.

Hemat Biaya

Anda akan lebih hemat biaya dengan mengimplementasikan payment gateway white label. Anda tidak perlu lagi melakukan riset, pengembangan, serta uji coba metodenya. Semuanya sudah disediakan oleh perusahaan ini untuk membantu urusan pembayaran bisnis Anda.

Efisiensi dan Personalisasi

Layanan pembayaran dengan kripto semakin bertumbuh dengan kehadiran software payment gateway white label. Bisnis dapat merespons permintaan pasar lebih cepat dengan menghindari proses yang memakan waktu untuk membuat sistem pembayaran dari awal hingga akhir.

Gateway ini sendiri bisa dipersonalisasi sesuai dengan brand yang dimiliki bisnis. Dengan menggabungkan logo, warna, dan antarmuka pengguna, bisnis dapat dengan mudah memberikan pengalaman yang menyenangkan bagi klien mereka. 

Customisable payment gateway

Keamanan

Gateway White label memiliki fitur keamanan. Dengan fitur ini, transaksi dijamin akan aman karena gateway sudah dilengkapi dengan enkripsi, patuh secara regulasi, dan bisa mendeteksi jika ada transaksi mencurigakan.

Bisnis punya kesempatan berinovasi jika menerapkan payment gateway white label. Alasannya adalah, bisnis Anda jadi mendapatkan fasilitas pembayaran yang cepat dan menjangkau target calon pembeli baru.

Pada Maret 2010, Bitcoinmarket launching dan menjadi exchange kripto dan pemroses pembayaran pertama.

Fakta Singkat

Siapa Saja yang Bisa Memanfaatkan Payment Gateways White Label?

Ada banyak jenis bisnis yang bisa mendapatkan manfaat dengan menerapkan gateway WL karena bisa menerima pembayaran kripto dengan biaya yang murah. Berikut ini adalah beberapa jenis bisnis yang akan kita bahas:

Platform E-commerce

E-commerce bisa memanfaatkan payment gateway white label untuk membantu transaksi online. Dengan begitu, bisnis mereka akan bisa menjangkau calon pembeli dari negara lain.

Crypto payment gateway functionality

Online Marketplace

Gateway white label juga akan berguna untuk marketplace yang menghubungkan pemilik bisnis dengan pembeli. Karena berbeda negara, pembayaran dengan uang tradisional bisa jadi lebih lama dan lebih mahal. Gateway white label ini bisa memfasilitasi proses ini dengan menggunakan kripto sehingga jadi lebih cepat dan murah.

Broker Forex dan Kripto

Gateway white label juga sangat membantu bisnis yang bergerak di bidang broker Forex dan kripto. Dengan bantuan gateway ini, pengguna bisa memiliki variasi tambahan untuk deposit dan penarikan dana.

Gaming dan Judi yang Diregulasi

Dengan bantuan payment gateway WL, pemain bisa melakukan transaksi dengan aman dan juga bersifat rahasia. Bagi para pemain tertentu, hal ini jelas jadi pilihan menarik.

Layanan Konsultasi

Layanan konsultasi juga bisa memanfaatkan payment gateway agar bisa menerima pembayaran dari klien internasional yang menggunakan kripto. Sama seperti pada bisnis lainnya, proses pembayarannya juga akan semakin cepat.

B2BinPay: Solusi Terbaik

Sekarang, mari kita baha sedikit seputar platform payment gateway B2BinPay, salah satu white label terbaik. 

B2BinPay - an advanced solution

B2BinPay sudah support dengan semua koin besar serta stablecoin yang mungkin populer digunakan oleh banyak orang. Selain itu, transaksi di sini juga cepat, aman, dan pastinya efisien. 

Lebih kerennya lagi adalah, semua jenis bisnis, baik itu bisnis besar ataupun kecil, bisa terintegrasi dengan B2BinPay karena biaya yang rendah. Ditambah lagi, semua aktivitas di platform ini juga sudah patuh secara regulasi dan hukum.

B2BinPay menonjol karena punya pool likuiditas yang luas. Dengan akses yang luas ini, semua proses penukaran mata uang bisa berjalan dengan lancar. Hal ini penting bagi perusahaan yang berurusan dengan banyak mata uang karena memfasilitasi transaksi cepat dan mudah tanpa jeda atau slippage.

Fitur dan Keunggulan B2BinPay

B2BinPay’s Features and Benefits

Patuh KYT

B2BinPay patuh terhadap regulasi Know-Your-Transaction (KYT). Kombinasi alat deteksi otomatis dan pemeriksaan manual memastikan segala aktivitas patuh terhadap kerangka regulasi modern dan keamanan transfer. Hal ini meningkatkan keamanan proses pembayaran dengan menjamin bahwa transaksi dipantau untuk aktivitas yang tidak biasa.

Pembayaran yang Fleksibel dan Transaksi yang Aman

Teknologi ini memungkinkan bisnis untuk memproses pembayaran dalam berbagai mata uang sehingga mendukung operasi bisnis secara internasional. B2BinPay memastikan transaksi yang cepat dan aman karena setiap transaksi dilindungi oleh enkripsi dan standar keamanan mutakhir.

Support Profesional

Tim support kami berkomitmen siap membantu setiap saat untuk menjawab pertanyaan atau menangani masalah. Kami menjamin bahwa bisnis Anda akan selalu mendapatkan layanan yang sesuai dan dukungan tepat waktu. Portal bantuan 24/7 memastikan bahwa tidak ada kendala yang tertinggal tanpa diselesaikan dalam waktu yang cepat. 

Jangkauan Internasional

B2BinPay menangani klien secara global. Oleh karena itu, bisnis Anda pasti bisa menerima pembayaran global dari negara manapun.anywhere. Berbeda dengan sistem pembayaran SWIFT, pemrosesan pembayaran B2BinPay tidak terbatas oleh berbagai yurisdiksi dan komplikasi hukum, sehingga membuat seluruh proses menjadi lebih cepat dan efisien. 

Tidak Ada Chargeback dan Kemudahan Integrasi

Kami tidak memiliki chargeback untuk meminimalisir penipuan karena semua transaksi adalah final. Prosedur KYC dan AML juga mengurangi risiko yang dimiliki oleh pengguna. Terlebih lagi, API membuat integrasi B2BinPay ke bisnis jadi lebih mudah tanpa harus mengganggu aktivitas operasional. Setelah itu, bisnis Anda akan bisa punya kemampuan memproses kripto tanpa ada hambatan. 

Jadi, untuk merangkumnya, B2BinPay adalah salah satu solusi pembayaran berlabel putih yang canggih, yang memungkinkan organisasi untuk mengembangkan pembayaran kripto. Layanan kami cocok untuk merchant di berbagai jenis industri di berbagai negara. 

Kesimpulan

Jika bisnis Anda ingin menambahkan pembayaran kripto, memilih gateway yang tepat adalah solusinya. B2BinPay, misalnya, adalah pelopor pengembangan gerbang pembayaran kripto yang menyederhanakan jenis pembayaran ini, memastikan bahwa perusahaan dapat dengan mudah mengelola transaksi.  

Platform kami ini mendukung kemampuan organisasi untuk berinovasi sambil juga menyederhanakan transaksi. Oleh karena itu, Anda harus memilih dengan hati-hati penyedia pembayaran kripto yang tepat, yang mungkin menjadi langkah utama menuju kesuksesan.

Artikel terbaru

slippage in crypto explained
Pengertian Slippage di Kripto dan Cara Mengatasinya
Edukasi 24.04.2024
A Quick Overview Of Crypto Denominations
Info Lengkap Seputar Denominasi Kripto: Unit Kripto yang Penting
Edukasi 23.04.2024
How to Start a Crypto ATM Business
Cara Memulai Bisnis ATM Kripto
Edukasi 22.04.2024
How to Get A BTC Wallet Address: Comprehensive Guide
Dompet BTC: Kenapa Dibutuhkan dan Bagaimana Cara Memperoleh Alamatnya?
Edukasi 19.04.2024